Event Pemerintah Aceh 2014

KEGIATAN HIMIPOL View all

ACEH View all

Ini Dia Hasil Koreksi Mendagri Terkait Qanun Wali Nanggroe

Berikut hasil Koreksian Mendagri terkait Qanun Wali Nanggroe Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam: a. Konsideran menimbang huruf a dan huruf c qan

Saat ini DPR Aceh sedang menggodok rancangan Qanun tentang Bendera d

   RANCANGAN QANUN ACEH NOMOR ....... TAHUN 2012

KABAR TERAKHIR

Jadwal dan Tata Cara Pendaftaran Ulang SNMPTN Unimal 2014

Mahasiswa Ilmu Politik Unimal Kunjungi KIP Kota Lhokseumawe

Mata Kuliah dan Materi Kuliah Jurusan Ilmu Politik Unimal

8 Mahasiswa Ilmu Politik FISIP Unimal Diyudisium

Unimal Peringati Hut RI Ke 68 Tahun

Ini Dia Hasil Koreksi Mendagri Terkait Qanun Wali Nanggroe

Polisi Dinilai Gagal Jaga Keamanan Aceh

OPINI View all

Ada Apa Dengan Pengesahan Bendera Bulan Bintang di Aceh?

Oleh Safrizal* KEBERADAAN Qanun Aceh tentang Bendera dan Lambang Aceh merupakan amanah dari hasil Memorandum of Understanding (MoU) antara Gerak

Kritikan Untuk Rancangan Qanun Bendera dan Lambang Aceh

Oleh Safrizal* Qanun Aceh tentang Bendera dan Lambang Aceh merupakan amanah Memorandum of Understanding (MoU) antara Gerakan Aceh Merdeka (GAM)

BEASISWA View all

Ini Dia Persyaratan Beasiswa di MPD Aceh Utara

Berikut persyaratan untuk memperoleh beasiswa dari pemerintah Kabupaten Aceh Utara yang disediakan khusus untuk mahasiswa Aceh Utara dengan jenj

KULIAH KERJA NYATA View all

[PENGUMUMAN] Untuk Mahasiswa KKN PPM Unimal Tahun 2012/2013

Berikut pengumuman yang disampai panitia Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Malikussaleh tahun 2012/2013: Diharapkan kepada semua DPL (Dosen Pemb

[FOTO] Pembekalan Mahasiswa KKN PPM Unimal Tahun 2012/2013

HIMIPOL UNIMAL | Sebanyak 850 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN), Pembelajaran Pemberdayaan Masyar

850 Mahasiswa Unimal Mengikuti Pembekalan KKN PPM Tahun 2012/2013

Dok: HIMIPOL UNIMAL - Pembekalan KKN PPM Unimal tahun 2012/2013 di GOR AAC Cunda Kota Lhokeumawe

Jadwal dan Peserta KKN PPM Unimal Tahun 2013

HIMIPOL UNIMAL | Berikut jadwal dan jumlah peserta Kuliah Kerja Nyata Pengabdian Kepada Masyarakat

KAMPUS View all

Ini Alamat Himpunan Mahasiswa Ilmu Politik Se-Indonesia

DOK HIMIPOL: Foto Bersama 17 Delegasi mahasiswa Ilmu Politik dan Pemerintahan se-Indonenesia di  FISIP UGM Yogyakarta dalam acara Politic an

Program Studi Ilmu Politik FISIP UNIMAL

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh memiliki Program studi ilmu politik untuk jenjang S1 (program sarjana). Program Studi ilmu politik ini didirikan dalam rangka meningkatkan sumber daya manusia yang lebih handal dalam bidang ilmu sosial dan ilmu politik mengingat tenaga ahli dalam bidang ini masih sangat sedikit sementara proses perubahan dan perkembangan sosial dan isu-isu politik mutakhir semakin kompleks.


Ilmu politik adalah sebuah ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang lembaga dan institusi negara baik secara nasional maupun internasional pada tujuannya adalah menganalisa dan mencari solusi dalam pemecahan konflik politik yang terjadi di tengah masayarakat dan untuk menstabilkan politik daerah juga politik nasional.

Kurangnya analisa-analisa ilmuwan sosial dan politik khususnya analisa ilmuwan ilmu politik dalam memberi solusi terhadap masalah-masalah sosial-politik yang dihadapi telah membawa dampak yang tidak baik terhadap proses pengembangan politik masyarakat.

Dengan melihat suasana politik di Aceh yang belum stabil,tentu banyak faktor yang menyebabkan kondisi belum kondusif. Salah satu faktor yang terpenting adalah kurangnya pemahaman masyarakat awam tentang pengertian poltik secara teori. Image yang banyak berkembang di masyarakat bahwa politik adalah ilmu menipu.

Asumsi yang berkembang ini harus dieliminir sehingga tercipta image yang positif tentang ilmu politik,yang akhirnya masyarakat Aceh secara umum tidak lagi apatis dan sadar akan pentingnya ilmu tersebut, sehingga tujuan untuk mencapai integritas bangsa sampai kepada yang dicita-citakan oleh rakyat Indonesia. Oleh karena itu kehadiran para ilmuwan ilmu politik yang handal dan ilmiah dalam menganalisis, menginterpretasikan, dan memecahkan masalah-masalah kemasyarakatan yang langsung berhubungan dengan politik menjadi suatu keniscayaan sejarah.

Keberadaan Prodi Ilmu Politik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, telah disahkan berdasarkan surat persetujuan Dikti Nomor 2289/D/T/2003 tanggal 5 September 2003.


TUJUAN
Program Studi ilmu politik bertujuan :
  1. Menghasilkan sarjana ilmu politik yang mampu dan siap menjadi para pendidik, peneliti, praktisi dan aktivis sosial yang bermartabat dalam bidang ilmu politik dan ilmu sosial umumnya
  2. Menghasilkan sarjana ilmu politik dengan tingkat keahlian yang profesional dalam usaha untuk mendinamisasikan kenyataan kehidupan sosial yang pluralistik dengan masalahnya yang sangat kompleks dan mampu menjadi problem solver bagi masalah-masalah sosial politik yang dihadapi.
  3. Menghasilkan sarjana ilmu politik yang berwawasan luas, kritis, dan transformatif baik secara teoretis maupun praktis sehingga bermanfaat bagi pengembangan masyarakat sekaligus mampu dan siap bersaing dalam era global.
 
SISTEM PENDIDIKAN DAN PENILAIAN
Program Studi Ilmu Politik FISIP
UNIMAL adalah program pendidikan sarjana dengan sistem kredit semester (SKS) dengan total beban mata kuliah wajib 154 sks. Di samping itu kepada mahasiswa juga diberikan kebebasan untuk memilih mata kuliah pilihan bebas yang bertujuan untuk meningkatkan wawasan dan ada relevansinya dengan tujuan program studi. 

Sistem perkuliahan dilangsungkan dengan metode ceramah, diskusi, pekerjaan rumah, dan seminar dengan masing-masing dibimbing oleh seorang dosen atau bahkan lebih dan pada akhir masa studi mahasiswa juga dibebankan mata kuliah kerja profesi dan penyusunan skripsi di bawah bimbingan tim dosen. Sementara metode penilaiannya didasarkan pada kuantitas kehadiran, kualitas partisipasi diskusi kelas, kualitas pekerjaan rumah, kualitas partisipasi dalam seminar, kualitas ujian tengah semester, dan kualitas ujian akhir.

Di samping itu, Prodi ilmu politik juga menyelenggarakan program kuliah umum dengan mendatangkan profesor-profesor dari universitas-universitas tekemuka seperti dari UGM Yogyakarta, UI Jakarta, Unair Surabaya, USU Medan, Politikus Nasional, dan lain-lain.
 
FASILITAS
Program Studi Ilmu Politik FISIP UM memiliki beberapa fasilitas pendidikan antara lain :
  1. Ruang kuliah
  2. Perpustakaan
  3. Laboratorium Komputer
  4. Fasilitas Internet
  5. Jurnal ilmu politik
  6. Bacaan-bacaan internasional
 
KEUNGGULAN PROGRAM
  1. Bagi mahasiswa yang mempunyai prestasi yang ekselen ada kesempatan untuk mendapatkan beasiswa untuk menyelesaikan program sarjananya dan bahkan sangat mungkin untuk melanjutkan program pascasarjananya baik dalam negeri maupun ke luar negeri.
  2. Para dosen tetap yang mengajar di Prodi ilmu politik rata-rata sudah bergelar magister ilmu politik (S2) dari lulusan universitas-universitas terkemuka baik dalam negeri maupun luar negeri seperti UGM Yogyakarta, USU Medan, UKM Malaysia, UIE Malaysia, BU India, dan lain-lainn dan sebagiannya sedang menempuh pendidikan Doktor (S3). Di samping itu, Prodi ilmu politik juga memiliki dosen-dosen tamu lainnya yang sudah bergelar profesor.
 
PELUANG KERJA
Lulusan dari ilmu politik berpeluang untuk berkompetisi dalam bursa kerja, baik di dalam negeri maupun luar negeri, di instansi pemerintah, swasta maupun di LSM. Seperti di Departemen Luar Negeri, Departemen Dalam Negeri, dan instansi lainnya yang berkaitan secara langsung maupun tidak langsung dalam bidang politik.

STAF PENGAJAR
  1. M. Akmal, S.Sos., MA
  2. Rasyidin, S.Sos., ,MA
  3. Muntasir, S.Ag., MA
  4. Zulham, BA., MA
  5. M.Rizwan,S.Ag., MA
  6. M. Bin Abu Bakar, B.H.SC., MA
  7. Iskandar Zulkarnaen, SE., M.Si
  8. Alchaidar, S.Ip., M.Si
  9. Dahlan Arahman, S.Ag
  10. Alfian, SHI
  11. Arnita, SH
  12. Naidi Faisal, S.Ip
  13. Drs. Aiyub, M.Si
  14. M. Nazaruddin, S.S., M.Si
  15. Alwi, S.Sos., M.Si
  16. Yusrizal, SH
  17. Cut Sukmawati, SE
  18. M.Ali, SA.g
  19. Shari Anita, S.Sos
  20. Dan para dosen tamu ahli lainnya.




Related News

Tidak ada komentar:

Leave a Reply