Event Pemerintah Aceh 2014

Beasiswa NPGS untuk Program Gelar Doktor (PhD) di Singapura

star.jpg
NANYANG Technological University (NTU), Singapura, kembali menawarkan Nanyang President's Graduate Scholarship (NPGS) pada tahun akademik baru. Sarjana baru atau mahasiswa semester akhir yang berniat untuk meneruskan karier riset doktoral di salah satu universitas terkemuka di Asia, segera ambil kesempatan ini.

NTU menyediakan 30 beasiswa NPGS untuk meraih program gelar doktor (PhD). Meski penyelenggara akan mengutamakan warga Singapura, namun tidak ada batasan kewarganegaraan dalam upaya meraih beasiswa ini.

Penyelenggara akan memenuhi semua dana pendidikan sampai empat tahun, uang saku 3.200 dolar Singapura, biaya ikut serta dalam konferensi di luar negeri, tunjangan untuk penggunaan teknologi informasi sebesar 1.500 dolar Singapura, dan berhak atas hibah tahunan sebesar 500 dolar Singapura untuk berlangganan jurnal atau membeli buku, tunjangan persiapan tesis, dan mendapat prioritas untuk akomodasi kampus bersubsidi.

Untuk mendapatkannya, syaratnya Anda harus lulus S-1 dan menunjukkan kemampuan penelitian yang sangat baik. Pada saat mendaftar, Anda hanya perlu menyertakan surat keterangan dari Universitas jika Anda akan segera menyelesaikan kuliah Anda dengan hasil yang sangat baik.

Untuk mendaftar, cukup lengkapi dokumen dengan formulir aplikasi, dua lembar foto paspor terbaru, fotokopi skor TOEFL / IELTS, fotokopi skor GRE / GMAT / GATE, transkrip nilai (terjemahan dalam bahasa Inggris dan bahasa aslinya), fotokopi ijazah S-1 (terjemahan dalam bahasa Inggris dan bahasa aslinya), surat rekomendasi, serta proposal penelitian dan publikasi penelitian. Kirim melalui laman resmi beasiswa atau ke alamat kantor:

Nanyang Technological University
Student Services Centre, Lantai 3 No. 42 Nanyang Road, Singapore 639.815.


Masih ada waktu. Pendaftaran dibuka mulai 1 September 2012 sampai dengan 31 Oktober 2012 untuk masuk di kelas pertama Agustus 2013 atau Januari 2014. Informasi lebih lanjut bisa dilihat di sini

Editor: Safrizal

Related News

Tidak ada komentar:

Leave a Reply